Sabtu, 03 September 2011

Integrated Marketing Communication (IMC)

IMC atau yang biasa disebut Komunikasi Pemasaran Terpadu merupakan upaya perusahaan memadukan dan mengkoordinasikan semua saluran komunikasi untuk menyampaikan pesannya secara jelas, konsisten dan berpengaruh kuat tentang organisasi dan produk-produknya. Manfaat IMC bagi organisasi/perusahaan di antaranya dapat membentuk identitas merek yang kuat di pasar, mengkoordinasikan semua pesan melalui bentuk komunikasi pemasaran, dan menjadikan hubungan yang lebih erat antara perusahaan dengan para konsumennya.
Terdapat elemen komunikasi pemasaran yang biasa dipakai oleh perusahaan, di antaranya advertising, direct marketing, interactive/internet marketing, sales promotion, publicity/public relation, dan personal selling. 
-Advertising (periklanan)
  Segala bentuk komunikasi non-personal melalui berbagai media massa seperti televisi, radio, majalah dan koran mengenai informasi tentang perusahaan, produk, jasa dan lain-lain merupakan pengertian dari periklanan. Elemen komunikasi ini paling banyak digunakan pemasar karena dapat menjangkau target audience dalam jumlah yang cukup besar.

-Direct Marketing (pemasaran secara langsung)
 Merupakan sebuah aktivitas pemasaran yang dilakukan oleh perusahaan secara langsung kepada konsumennya, seperti katalog, direct mail, hingga penggunaan manajemen database konsumen, telemarketing, atau pun iklan penjualan langsung melalui direct mail internet dan berbagai media lainnya.

-Interactive/Internet Marketing (pemasaran melalui internet)
 Internet dapat melakukan semua elemen dari bauran promosi. Selain sebagai media iklan, internet juga dapat menawarkan kupon, kontes, undian online, direct marketing, personal selling bahkan kehumasan, dengan efektif dan efisien.

-Sales Promotion
 Merupakan aktivitas pemasaran yang dilakukan dengan cara memberikan nilai insentif kepada tim penjualan, distributor, atau konsumennya secara langsung untuk mendorong penjualan dengan cepat.
Promosi penjualan yang berorientasi konsumen ditargetkan untuk konsumen dalam bentuk kupon, sampling, hadiah, kontes dan sebagainya.
Promosi penjualan yang berorientasi dagang ditargetkan untuk penyalur, pengecer atau distributor dalam bentuk bonus, harga khusus, kontes penjualan dan sebagainya.


-Publicity/Public Relations (publisitas/humas)
 Merupakan komunikasi pemasaran yang menjalankan fungsi manajemen dengan menciptakan dan mengelola image positif perusahaan di mata publik. Biasanya dilakukan dengan cara pengumpulan dana, mensponsori acara khusus, berpartisipasi dalam aktivitas sebuah komunitas dan sebagainya.


-Personal Selling 
 Merupakan aktivitas komunikasi yang dilakukan secara langsung oleh pihak penjual untuk meyakinkan pembeli dalam membeli produk atau jasa yang ditawarkan. Melalui personal selling, penjual dapat memodifikasi pesan komunikasi agar sesuai dengan kebutuhan dan keinginan konsumen serta mendapatkan feedback langsung dari konsumennya.


Analisis mengenai IMC suatu produk
Saya akan ambil contoh sebuah produk minuman dengan penggunaan berbagai elemen komunikasi pemasaran yang baik sehingga namanya menjadi terkenal saat ini, yaitu Coca Cola.



Coca Cola Amatil Indonesia adalah salah satu cabang perusahaan berlisensi dari Amerika Serikat sebagai penghasil minuman terkenal di Indonesia. Salah satu produknya yang terkenal adalah Coca Cola. Selain itu juga ada Sprite, Fanta, Frestea, Minute Maid dan lain-lain. Walaupun sudah cukup terkenal, Coca Cola masih melakukan promosi yang unik dan kreatif untuk menjaga komunikasi yang baik dengan konsumen.
Elemen komunikasi pemasaran yang perusahaan ini jalankan di antaranya :


- Personal Selling
Dalam promosinya, dibuka sistem tanya jawab langsung untuk menjaga kepercayaan masyarakat melalui website reminya di www.thecoca-colacompany.com lewat bagian contact us di website tersebut.


- Advertising
Coca Cola didukung dengan berbagai iklan yang marak di berbagai media seperti televisi, radio, internet serta outdoor print ad. Ide-ide yang dikeluarkan dalam iklan Coca Cola tergolong unik, kreatif serta memiliki timing yang tepat. Dalam pembuatan iklannya, Coca Cola bekerja sama dengan agensi iklan McCann Ericksonn. Salah satu iklan yang dikeluarkan Coca Cola adalah big idea Piala Dunia yang sedang marak menunjukan timing yang tepat dari iklan Coca Cola.


- Publisitas 

Lewat hubungan masyarakatnya, Coca Cola memberikan pengembangan industri kecil di Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, Propinsi Jawa Barat, dan saat ini telah memberikan pelayanan kepada lebih dari 320 orang pengusaha mikro dan terus berkembang. Selain itu, Coca Cola mengembangkan indirect distribution yang merupakan kerjasama dengan pengusaha mikro dan street vending untuk melayani area yang memiliki tingkat lalu lintas konsumen yang tinggi dalam bentuk kios berjalan, kereta dorong dan rombong.


- Sales Promotion 
Salah satu sales promotion yang dilakukan antara lain melalui program hadiah di balik tutup botol di akhir tahun 2009 dengan tema "Buka Coca-Cola, Buka Kesempatan Semangat Baru Di Balik Tutup Botol Coca-Cola" dengan hadiah tabungan senilai Rp  2 juta untuk 20 ribu pemenang dan jutaan botol minuman gratis. Kegiatan ini merupakan rangkaian acara PositiFIESTA yang diselenggarakan Coca Cola Indonesia sekaligus peluncuran slogan baru saat itu yaitu "Hidup ala Coca Cola". Selain itu, Coca Cola juga bekerja sama dengan restoran seperti Mc'Donalds, Domino Pizza dan sebagainya melalui program HoReCa (hotel, restaurant dan cafe).


- Internet Marketing 
Coca Cola mempunyai website resmi seperti www.thecoca-colacompany.com dan website Coca Cola Indonesia yaitu www.coca-colaamatil.co.id. Di dalam website tersebut terdapat berbagai kelengkapan informasi mengenai profil perusahaan, merek dan produk, berbagai promosi Coca Cola, info terkini, iklan dan sebagainya. Selain itu di dalam website www.coca-colaamatil.co.id, ada penjelasan mengenai penjagaan mutu dari Coca Cola itu sendiri melalui bagian Virtual Plant Tour yang menjelaskan mulai dari pembuatan sampai penyimpanan hingga ada di tangan konsumen. Melalui akses internet ini, konsumen dapat mengetahui produk Coca Cola secara mendalam.


Dengan analisis Coca Cola tersebut, dapat disimpulkan bahwa IMC sangat penting dalam pemasaran produk suatu perusahaan. Dengan menggunakan berbagai elemen komunikasi pemasaran tersebut di atas, sebuah perusahaan dapat memperkenalkan produknya dengan unik dan kreatif sehingga menarik minat banyak konsumen.




sumber :








xa.yimg.com/kq/groups/23328804/1724849106/name/Bab+1+IMC.doc

Terimakasih

1 komentar:

  1. How to make a casino a freebie? - Dr MCD
    How to 태백 출장샵 make a 통영 출장안마 casino a freebie? 익산 출장샵 If 양산 출장마사지 you're just starting out 태백 출장마사지 with playing roulette, it is possible to earn free spins for

    BalasHapus